PERSIAPAN LOMBA DESA 2018, PEMDES DESA KEMADANG ADAKAN RAPAT KOORDINASI
03 Februari 2018 20:42:02 WIB
KEMADANG ( SIDA ) – Pemerintah desa Kemadang mala mini Sabtu ( 03/02/2018 ) mengadakan rapat koordinasi persiapan lomba desa di balai desa Kemadang. Pada rapat malam ini dihadiri oleh Bapak Camat dan Muspika Kecamatan Tanjungsari, seluruh perangkat desa, Lembaga Desa,Pengurus PKK, RT/RW dan ketua Pokdarwis di tiga pantai yang ada di Desa Kemadang.
Tujuan dari rapat ini adalah agar tugas-tugas dan keperluan dalam lomba desa dapat dimusyawarahkan pada mala mini, selain itu petunjuk-petunjuk serta arahan dari Bapak Camat dan Sekcam Tanjungsari.
H. Sutono selaku Kepala Desa Desa Kemadang menyampaikan bahwa kita harus punya keyakinan untuk menang dalam lomba desa yang akan berlangsung pada bulan April tahun ini. Semangat masyarakat yang tinggi dan pengadministrasian berbagai bidang dilakukan dengan baik dan benar akan menjadikan keyakinan tersebut akan terwujud.
Berbagai hal pun juga dibahas di pertemuan ini, diantaranya dari kebersihan lingungan tingkat rumah tangga hingga tingkat desa harus ditingkatkan, selain itu juga dibutuhkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan lomba kedepannya.
Camat Tajungsari Rakhmadian Wijayanto, AP., M.Si. berharap dalam sambutannya “ Saya siap mendampingi Desa Kemadang jika diperlukan,’ ujar beliau.
Diharapkan untuk tampilan lomba kali ini, diperlukan adanya inovasi-inovasi baru yang sekiranya tidak akan ada di desa lain. (/)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Monitoring Persiapan di TPS
- Anggota Linmas Kemadang Siap Amankan Pilkada Tahun 2024
- Polsek dan TNI Kawal Pengiriman Logistik Kotak Suara Pilkada ke PPS
- Rakor Pemerintah Kalurahan Kemadang
- Masa Tenang Kampanye Pilkada 2024, APK di Kemadang Dicopot
- Uji Beban Aplikasi Sirekap dalam rangka Pilkada Tahun 2024
- REMBANG KAISTIMEWAN