ANGIN KENCANG, AKIBATKAN POHON CEMARA TUMBANG
12 Januari 2018 08:38:30 WIB
KEMADANG ( SIDA ) – Akibat dari hujan dan angin lebat yang terjadi Kamis Malam ( 11/01/2018 ) sebuah pohon cemara tumbang dan mengakibatkan sebuah bangunan los kios rusak. Kejadian tersebut terjadi di Pantai Kukup sekitar pukul 21.30 WIB. Pohon tumbang yang menutup akses jalan masuk Pantai Kukup dan menimpa jaringan listrik milik PLN. Sebagian ranting juga menimpa warung milik pedagang Pantai Kukup sehingga atap warung mengalami rusak.
Menurut Sularsih, warga Pantai Kukup yang mobilnya sempat terserempet tumbangan pohon dan mengakibatkan bagian atas sedikit peyok. “ Saya masih bersyukur, karena pohon tidak serta merta merobohi mobil saya yang parkir dibawahnya, hanya sedikit peok saja. “ Imbuhnya saat ditemui TIM SIDA.
Disisi lain, kerugian yang dialami pemilik warung yang tertimpa pohon tumbang tersebut mencapai 2 juta rupiah, karena atap-atap ada yang ambrol dan tiang penyangga bangunan juga rusak. Pemilik warung yang rusak ini merupakan warga Desa Kemadang yakni Ibu Eni, dan Ibu Surahmi. Keduanya merupakan warga Desa Kemadang, tanjungsari, gunungkidul.
Pagi ini, pohon yang tumbang telah ditangani oleh warga sekitar dibantu oleh FPRB Desa Kemadang. Pembersihan dan pemotongan menggunakan singso milik warga yang kemudian pembersihannya dilakukan bergotong royong.
Karena pohon yang tumbang menimpa jaringan listrik PLN maka sejak tadi malam hingga saat iini aliran listrik arah Pantai Kukup sementara masih padam.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Monitoring Persiapan di TPS
- Anggota Linmas Kemadang Siap Amankan Pilkada Tahun 2024
- Polsek dan TNI Kawal Pengiriman Logistik Kotak Suara Pilkada ke PPS
- Rakor Pemerintah Kalurahan Kemadang
- Masa Tenang Kampanye Pilkada 2024, APK di Kemadang Dicopot
- Uji Beban Aplikasi Sirekap dalam rangka Pilkada Tahun 2024
- REMBANG KAISTIMEWAN