RASTRA bulan Juni sudah mendarat di Balai Desa Kemadang

05 Juni 2017 11:25:57 WIB

KEMADANG ( SIDA ) -

Jatah beras untuk masyarakat prasejahtera (Rastra), yang tersebar di Desa Kemadang,Kecamatan Tanjungsari, bulan Juni 2017, sudah selesai didistribusikan kepada para rumah tangga sasaran penerima manfaat (RTS-PM) Rastra.
Lewat Bendahara Penerimaan/Pengelola Rasta Desa Kemadang Bapak Fajarudin Jumat (12/5) menyebutkan, jadwal kedatangan rastra bulan ini, lancar seperti bulan - bulan sebelumnya.

Menurut Bapak Fajarudin selaku panitia, " Beras yang datang kali ini datang sebanyak dua truk, dan untuk kondisi beras sendiri tidaklah seburuk tahun lalu." pangkas beliau.


"Alhamdulillah, untuk jatah ke Desa Kemadang sudah kita terima pada awal bulan Juni  ini dan langsung kita distribusikan ke dusun-dusun, setelah pasokan rastra tiba di titik distribusi balai Desa Kemadang. Begitu truck rastra yang dari Bulog datang, langsung dibongkar ke truck-truck dari masing-masing dusun  yang telah menunggu," tambahnya.

Di Desa Kemadang sendiri jumlah untuk penerima RASTRA mengalami peningkatan menjadi 1006 rumah tangga. Keadaan ini bertambah dikarenakan banyaknya penduduk yang telah memisahkan diri dari keluarga lama dan memiliki kartu keluarga baru dan termasuk di dalam rumah tangga miskin.

"Dengan harga tebusan rastra sampai di titik distribusi kecamatan sebesar Rp24.000/sak. Sesuai Pedum dari Bulog," katanya.

Dikatakan, sampai saat ini, sudah 100% uang tebusan rastra dari setiap padukuhan di Desa Kemadang telah dibayarkan.

`

 
 
 
 
 
 
 
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung