Pembagian Insentif Ketua Rt/Rw seKalurahan Kemadang
admin-n 29 September 2025 10:58:53 WIB
Kemadang ( SIDA ) : Pemerintah Kalurahan Kemadang, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul. menyelenggarakan kegiatan pembinaan dan pembagian insentif sekaligus pembagian seragam batik bagi Ketua RT/RW seKalurahan Kemadang. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 29 September 2025 bertempat di Pendopo Balai Kalurahan Kemadang. Pembinaan dan pemberian insentif tersebut merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap bulan.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan motivasi perangkat RT/RW dalam menjalankan tugas dan fungsinya masing-masing. Selain itu, pembinaan juga diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan kapabilitas perangkat desa dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Melalui pemberian insentif dan pembinaan yang berkesinambungan, diharapkan tercipta sinergi yang positif antara pemerintah Kalurahan dan perangkatnya dalam upaya mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kalurahan Kemadang. Pemerintah Kalurahan Kemadang berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam proses pembangunan desa.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Hasil Ujian Calon Pamong Kalurahan Kemadang Jabatan Dukuh Suru dan Dukuh Rejosari
- Penyaluran BLT-DD Tahap IX Bulan September 2025
- Apel Rutin Seninan Pemerintah Kalurahan Kemadang
- Pembagian Insentif Ketua Rt/Rw seKalurahan Kemadang
- Apel Pagi Pamong Kalurahan Kemadang
- MusrenbangKal Tahun Anggaran 2026
- Apel Rutin Seninan Pamong Kalurahan Kemadang