Adat Nyadran di Pantai Kukup
07 November 2016 09:48:44 WIB
Kemdang ( SID ) - Hari ini Senin Legi ( 7/11/2016) Sebagian warga pantai kukup baik yang bertempat tinggal di Pantai Kukup maupun yang hanya mencari nafkah di Pantai Kukup sedang melaksanakan upacara adat Nyadran. Upacara adat ini sudah dilakukan sejak zaman nenek mmoyang, hal ini dilakukan sebagai wujud rasa syukur atas limpahan rezeki yang didapatkan di pantai Kukup ini. Biasnya masyarakat yang mempunyai nadzar atau berkeinginan membuat nasi uduk beserta ingkung ini dilakukan secara ikhlas tanpa paksaan dan tidak ada keharusan dalam mengikuti maupun dalam menyajikan nasi uduk dan ingkung tersebut.
Sadranan di pantai kukup bisa dilakukan di depan goa yang berada pantai Kukup. Dalam penyajiannya nasi uduk dan ingkung dimasukkan ke dalam wadah berupa panci besar ataupun pengaron ( tempat dari tanah liat ). Tidak hanya nasi uduk dan ingkung yang disajikan, akan tetapi tergantung pada kemampuan masing-masing warga yang melakukan sadranan.
Upacara sadranan di pantai kukup hari ini tidak hanya dihadiri oleh para bapak-bapak, namun seluruh keluarga dari masyarakat yang memberikan sedekah ini mengikutinya. Upacara ini diawali dengan mengumpulkan nasi yang berada di dalam wadah ke tengah-tengah kerumunan para warga yang berkenduri. Acara ini dipimpin oleh seorang juru kunci pantai Kukup yaitu Bapak Hadi Samidin. Dalam acara yang berlangsung ini setelah kaum ( Bapak Hadi Samidin ) mengucapkan do'a kemudian nasi yang telah di beri do'a tersebu dibagi-bagikan kepada seluruh warga yang hadir. Kemudian setelah semua mendapatkan nasi dan lauknya, semua warga makan bersama dengan sangat senang mereka bisa berbagi antar sesama.
" Nyadran ini dilakukan untuk mencari kelancaran dalam mencari rezeki di pantai Kukup, selain dari itu dengan makan bersama ini dapat mempererat silaturahmi antar warga ( pedagang ) " tutur pak Ji, selaku masyarakat sekitar. (/y)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Monitoring Persiapan di TPS
- Anggota Linmas Kemadang Siap Amankan Pilkada Tahun 2024
- Polsek dan TNI Kawal Pengiriman Logistik Kotak Suara Pilkada ke PPS
- Rakor Pemerintah Kalurahan Kemadang
- Masa Tenang Kampanye Pilkada 2024, APK di Kemadang Dicopot
- Uji Beban Aplikasi Sirekap dalam rangka Pilkada Tahun 2024
- REMBANG KAISTIMEWAN