Hujan deras dan angin kencang menyebabkan banjir di beberapa wilayah desa Kemadang

19 Juni 2016 05:32:56 WIB

Kemadang ( SID ) - Curah hujan tinggi yang terjadi sepanjang Sabtu (18/06/2016) sore hingga malam mengakibatkan banjir di SMK N 1 Tanjungsari meter. Wilayah SMK N 1 Tanjungsari ini beberapa puluh tahun silam juga sudah terkenal sebagai wilayah langganan banjir. Banjir tidak hanya terjadi di sekitaran SMK N 1 Tanjungsari, namun juga mmemasuki pemukiman warga dusun Rejosari bagian selatan.
Hal ini terjadi akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi sejak perang tadi dan minimnya drainase yang ada disekitaran wilayah tersebut.
 
Menurut Kepala tim SAR bapak Marjono, " kondisi semua ruangan sangat parah saat ini, karena air sudah memasuki seluruh ruangan kelas."
Marjono mengaku telah mengerahkan seluruh anggota tim untuk merapat melakukan evakuasi. Kendati demikian, pihaknya belum berani memasuki wilayah yang tergenang banjir akibat masih adanya aliran arus listrik ikut tergenang. 
 
"Semua anggota SAR Wilayah II saya hubungi. Warga juga sudah banyak yang berkumpul untuk nantinya melakukan evakuasi barang-barang berharga. Namun kita masih nunggu PLN untuk memadamkan arus, karena jika kita masuk sangat berbahaya," pungkas dia.
 
Selain banjir yang menggenangi sekitaran dusun Rejosari, di daerah pesisir pantai juga terdapat beberapa warung yang tergenang air diwaktu malam tadi.(/yuli)
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung